Dr Rhenald Kasali, PhD, Ketua Program MAGISTER MANAJEMEN, FE-UI
Ketika para ahli berbicara tentang motivasi, habit, atau hal-hal spiritual, Jansen Sinamo mengajak kita pada akar yang menggerakkan semua perilaku manusia dalam berkarya yang disebutnya 8 Etos
Dr Ignas Kleden, Sosiolog, Ketua KOMUNITAS UNTUK DEMOKRASI
8 Etos Kerja Profesional bukanlah uraian akademis tentang etos kerja sebagaimana yang terdapat dalam kajian sosiologi ekonomi, melainkan panduan untuk memotivasi orang-orang agar tidak saja bekerja keras tetapi juga bekerja dengan berhasil. Dengan ilustrasi yang kaya, penulisannya dilakukan secara amat hidup, penuh pathos, dan segera mengingatkan kita akan energi yang muncul dari buku-buku Dale Carnegie
Jakob Oetama, Chief Executive, KELOMPOK KOMPAS-GRAMEDIA
Bekerja cerdas bergairah. Bekerja sebagai ibadah. Bekerja memberi makna hidup. Bacalah buku ini. Padat, lancar, berinspirasi.